Selasa, 15 Maret 2011

IGI: Apa yang Mau Dievaluasi dari RSBI?

"Pemerintah seharusnya menghentikan pelaksanaan RSBI dan melakukan evaluasi konsep atau kajian konseptual RSBI, bukan hanya evaluasi di tataran pelaksanaan," ujar Ahmad, Senin (14/3/2011).

Hingga saat ini RSBI konsepnya tidak jelas karena tidak mengacu pada rujukan akademik yang jelas.

"Apa yang mau dievaluasi jika konsepnya saja tidak jelas," katanya.

Ahmad juga heran dengan kebijakan RSBI yang terkesan dipaksakan meski konsepnya tak jelas. Padahal, di negara lain, seperti Malaysia dan Korea Selatan, sekolah bertaraf internasional dihentikan karena menurunkan kualitas pendidikan.

"Penggunaan dwibahasa menurunkan mutu pendidikan. Akhirnya mereka kembali menggunakan bahasa ibu di sekolah," ujarnya.

Sumber :
Kompas Cetak Selasa 15 Maret 2011

Sebelumnya diberitakan, penyalahgunaan dana dari pemerintah pusat, provinsi, dan pungutan orangtua siswa untuk rintisan sekolah bertaraf internasional paling banyak terjadi di jenjang SMA. Sementara di tingkat SD hanya sekitar 25 persen.

Wakil Menteri Pendidikan Nasional Fasli Jalal, Senin (14/3), mengakui dana untuk RSBI tidak seluruhnya digunakan untuk meningkatkan kualitas proses belajar-mengajar dan kualitas guru, melainkan untuk pembangunan fisik seperti perbaikan ruangan kelas, pembangunan laboratorium, pemasangan mesin pendingin ruangan, dan pagar atau gerbang sekolah.

Untuk itu, hasil evaluasi pemerintah terhadap RSBI itu akan menjadi landasan penyusunan peraturan Menteri Pendidikan Nasional mengenai RSBI yang antara lain akan memperketat penggunaan dana. (LUK)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar